Hiking Siswa SMP BP Tahfidz At-Taubah
- Senin, 03 November 2025
- TIM MARCOM ATTAUBAH
- 0 komentar
Batam, Sabtu 1 November 2025, Mengawali bulan November dengan semangat baru, SMP BP Tahfidz At-Taubah Batam mengadakan kegiatan Hiking yang berlokasi di Lembah Pelawan.
Persiapan Keberangkatan
Sejak pagi, para peserta sudah berkumpul di sekolah untuk melakukan persiapan bersama sebelum berangkat menuju lokasi. Setelah tiba di Lembah Pelawan, kegiatan dimulai dengan pengarahan singkat tentang rute dan tata tertib selama pendakian.
Pemanasan dulu nih sebelum nanjak hihi :)
Dalam perjalanan menyusuri jalur hiking, para siswa tidak hanya menikmati keindahan alam, tetapi juga belajar tentang kedisiplinan, kerja sama, dan tanggung jawab. Setiap langkah menjadi pengalaman berharga untuk menumbuhkan semangat kebersamaan dan ketangguhan fisik maupun mental.

Selain menjadi ajang rekreasi, hiking ini juga dirancang sebagai pembelajaran karakter di luar kelas. Guru-guru pendamping memberikan motivasi dan bimbingan agar para siswa mampu mengaitkan pengalaman alam dengan nilai-nilai kehidupan sehari-hari, seperti rasa syukur, kepekaan sosial, dan kepedulian terhadap lingkungan.
For more updates, follow @smpbp_pptq_attaubah & subscribe At-Taubah School Batam
Artikel Terkait
Outbound Kelas 9 Semester Ganjil SMP BP Tahfidz At-Taubah Batam Tahun Pelajaran 2025/2026
Senin, 03 November 2025
Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda T.A. 2025/2026 di At-Taubah: Menumbuhkan Semangat Persatuan dan Cinta Tanah Air
Senin, 03 November 2025